Motivasi dan langkah awal ngeblog

Motivasi dan Langkah Awal Memulai Suatu Blog

Mengapa saya memilih untuk ngeblog?
Banyak sekali hal yang membuat saya memantapkan langkah untuk menjadi seorang blogger. Sebelum saya menceritakan alasan memilih untuk ngeblog,  Terlebih dahulu saya memperkenalkan diri.

Cara membuat blog

Nama saya Afif Sarifudin, umur 19 tahun asal dari Banjarnegara, Jawa Tengah, Indonesia. Sebenarnya awal saya belajar untuk membuat artikel ketika masih sekolah di bangku SMP kurang lebih saat umur 14 tahun. wah sudah enam tahun yah... Akan tetapi di waktu enam tahun itu belum begitu banyak pengalaman yang saya peroleh. Karena pada waktu itu membuat suatu artikel hanya mengikuti mood saja, kadang buat kadang juga tidak.

Saya pertama kali membuat artikel di blog mobile yang mana dengan mudah membuat postingan dengan ponsel, yang sekarang disebut dengan blogponsel.com dimana dulunya bukan blogponsel tetapi saya sudah lupa namanya dan di blog pertama itu, saya hanya untuk menyampaikan dan untuk tujuan menghafalkan seperti tutorial - tutorial juga untuk menyimpan file yang saya miliki akan tetapi saya unggah dalam bentuk download aplikasi, jadi ketika aplikasi saya terhapus dan memerlukannya kembali cukup mengunduhnya di blog sendiri.

Saya mengelola blog tersebut menggunakan ponsel N70 yang masih berbasis java, karena saya tinggal di pedesaan memiliki ponsel seperti ini juga sudah sangat di banggakan karena kebanyakan ponsel orang belum bisa untuk mengakses internet.

Pada tahun pertama itu saya belum berfikir untuk menghasilkan uang dari internet khususnya blog. Sebenarnya saya sudah tahu blogger.com dimana kita bisa membuat blog untuk menghasilkan uang, tetapi saya mengalami kendala sebab ponsel yang saya gunakan belum mendukung, untuk membuat akunnya saja susahnya minta ampun.

Memasuki tahun 2015 saya membuat blog di blogger. Singkat cerita saya sudah membuat blog download dan mengajukan permintaaan blog saya untuk bergabung / meminta agar blog tersebut dapat menampilkan iklan dan memperoleh penghasilan. Hingga pada akhirnya saya di terima oleh adsense setelah enam bulan lamanya ngeblog. itupun masih hosted.

Hingga akhirnya hal menyedihkan yang saya alami yaitu akun google adsense saya kena banned gara - gara kena boomclick dan jingling karena saya sering share di sosmed. Tetapi hal tersebut tidak menyiutkan langkah saya untuk tetap ngeblog.

Baca juga : 6 poin penting untuk memulai ngeblog

Saya hadir di sini untuk menunjukan bahwa menjadi seorang blogger membutuhkan ketekunan, keuletan, ilmu dan hal terpenting adalah semangat yang tinggi. Lalu apa alasan saya saat ini kembali ngeblog?

Hal yang membuat saya kembali ngeblog

1. Termotivasi Oleh keberhasilan Blogger lainnya

Banyak sekali blogger di luar sana yang mengalami kesuksesan, bukan penghasilan cuma - cuma tapi menjadi mata pencaharian utama dengan gaji yang di dapat bisa lebih dari gaji seorang pegawai negeri swasta (PNS) tentunya membuat saya tergiur. Meskipun saat ini ada youtube yang terbilang penghasilnya berlipat lebih tinggi dari blogger, hal tersebut bukanlah suatu masalah karena bukan dari youtube atau bloggernya akan tetapi dari keseriusan untuk mengelolanya.


2. Sebagai media menghafal

Mengapa saya katakan sebagai media menghafal? misalkan seperti saya dengan blog ini yaitu dengan nice pendidikan, tentunya banyak materi dan pelajaran yang saya dapatkan. karena untuk membuat suatu artikel saya perlu membaca dari berbagai sumber kemudian saya kemas dan ditulis dalam bahasa saya sendiri. Pastinya sama seperti orang belajar, membaca dan menulis maka secara otomatis kita sudah menghafalkannya.


3. Ngeblog adalah suatu Trend

Kenapa? Ntah mengapa saya merasa senang dan bangga mempunyai suatu blog jika banyak pengunjung yang berdatangan ke blog saya. Apalagi jika artikel yang saya buat berada di page one search engine.


4. Media untuk menghasilkan uang

Tidak saya tutup - tutupi bahwa saya ingin memperoleh penghasilan dari menulis, apalagi jika menjadi penghasilan utama tentunya sangatlah membanggakan.

itulah beberapa alasan saya untuk terus ngeblog. Dengan ini saya berharap juga dapat memotivasi teman - teman agar tetap ngeblog. karena tidak hanya di dunia nyata yang perlu kerja keras untuk menghasilkan uang banyak tetapi di dunia maya juga.

terimakasih semoga bermanfaat.

6 Responses to "Motivasi dan langkah awal ngeblog"

Unknown said...

Salam perkenalan Sdra Afif Sarifudin. Saya termotivasi setelah membaca karya tulisannya. Saya berharap dapat berteman dan membagi pengalam dan Ilmu dalam blog .

Adi Pradana said...

Terimakasih mas, saya naik turun nih semangat untuk ngeblognya...

Dyah said...

Ngeblog sebagai media penghafal? Wah, baru ini saya dengar. Salut, salah satu tujuan ngeblog ternyata adalah belajar.

Afif Sarifudin said...

Salam kenal juga. Mari kita saling berbagi pengalaman mas asen. Masnya pasti juga sudah lama ngeblog ya? sharing pengalaman kalau boleh.

Afif Sarifudin said...

Yuk mas terus semangat ngeblognya. Tenang saja, pepatah Hasil tidak menghianati usaha memang benar adanya kok.

Afif Sarifudin said...

Hehe iya. Terimakasih sudah berkunjung mbak, mampir ke sini lagi yah.

Post a Comment

Note : Dilarang melakukan promosi dan komentar yang mengandung unsur sara, ras, agama, kontroversi dan pornografi.

Iklan Tengah Artikel 2